PERINGATI HGN 2023, KOMUNITAS GURU PENGGERAK JEMBRANA GELAR SEPEKAN BERBAGI B5



Salam dan Bahagia
Tergerak, Bergerak, dan Menggerakkan itulah motto yang selalu kami pegang teguh dan secara konsisten kami lakukan. Kami percaya melalui kegiatan yang sederhana ini yaitu kegiatan berbagi, perlahan akan  memberikan dampak yang luar biasa bagi dunia pendidikan khususnya yang ada di Kabupaten Jembrana. Melalui komunitas ini, kami senantiasa berkolaborasi dengan pendidik-pendidik hebat yang selalu haus akan ilmu dan ingin selalu berbagi. 

Kegiatan berbagi (B5) bulan ini sedikit berbeda dari bulan-bulan sebelumnya. Jika sebelumnya kegiatan B5 dilaksanakan sebulan sekali, namun pada bulan ini kegiatan B5 dilaksanakan sepekan penuh. Wahh kok bisa ya sepekan penuh?? Ya benar, bulan ini adalah bulan spesial bagi pendidik yang ada di seluruh Indonesia. Bulan yang selalu ditunggu-tunggu setiap tahunnya, karena tepat tanggal 25 November kami guru-guru seluruh Indonesia merayakan Hari Guru Nasional.

Untuk memperingati Hari Guru Nasional tersebutlah, komunitas guru penggerak Jembrana membuat sebuah prakarsa perubahan yang kami beri nama "Sepekan Berbagi B5". B5 merupakan akronim dari kata Bahagia Bisa Bergerak Berbagi dan Berdampak. Seperti namanya, kegiatan ini dilaksanakan seminggu penuh dari tanggal 25 November sampai dengan 1 Desember 2023. Untuk mengisi kegiatan ini kami mengundang beberapa Narasumber hebat yang ingin berbagi dan memberikan informasi penting seputaran dunia pendidikan.

Informasi kegiatan B5 akan dimulai tanggal 25 November pukul 13.00 WITA, dimana Narasumber kita yang pertama adalah bapak I Kade Sumiada Artawan, S.Pd. Beliau akan berbagi praktik baik mengenai Pembelajaran Berbasis Projek Riil di SMK Negeri 4 Negara untuk meningkatkan kreativitas siswa. 


Hari kedua, Senin 27 November 2023 pukul 13.00 WITA kami menghadirkan Narasumber yang tidak kalah hebatnya dari sebelumnya. Adapun narasumbernya yaitu bapak Fathul Hakim, I Wayan Ardika, dan Gede Ariasa. Materi yang akan dibawakan yaitu mengenal fitur baru dan refleksi kompetensi guru di PMM, Menyusun aksi nyata dan Media pembelajaran berbasis canva for education


Hari ketiga, Selasa 28 November 2023 Narasumber kita selanjutnya adalah Komang Arystya Noviana, S.Pd. Beliau akan berbagi praktik baik mengenai pembelajaran berdiferensiasi di SD


Hari keempat Rabu, 29 November 2023 kami menampilkan 2 orang Narasumber yaitu Putu Mentari Armayanti dan Ni Luh Panca Susariathi. Beliau akan berbagi pengalamannya mengenai Manfaat jadi Guru Penggerak dalam Mengikuti PPG Daljab.


Hari kelima Kamis 30 November 2023 Narasumber berikutnya yang ingin berbagi adalah Ni Putu Trisna Sulistyan. Beliau akan berbagi materi mengenai Senam Kelenturan Otak. 


Hari keenam sekaligus hari terakhir kegiatan Sepekan Berbagi B5 ini menampikan Narasumber bapak Anak Agung Putu Agung Adhitya Satria Utama. Beliau akan berbagi mengenai Pelaksanaan P5 di Sekolah Dasar.


Bagimana bapak/ibu guru semuanya, menarik bukan materi-materinya? Nah bagi bapak/ibu guru yang ingin mengikuti kegiatan ini bisa melakukan Registrasi Pendaftaran melalui tautan di bawah ini
Kami tunggu kehadiran bapak/ibu guru hebat semuanya. Don't miss it

Post a Comment for "PERINGATI HGN 2023, KOMUNITAS GURU PENGGERAK JEMBRANA GELAR SEPEKAN BERBAGI B5"